Ad Placement

CIPTAKAN MAKANAN YANG LEZATNYA SEMPURNA

MARTABAK MIE ISI KORNET

MARTABAK MIE ISI KORNET

Bahan:

  • 100 gr mie kuning

Isian:

  • 50 gr kornet sapi (yang telah di iris-iris)
  • 12 lembar kulit lumpia
  • 4 butir telur
  • 1 sdm air
  • 1 sdm tepung terigu
  • 1 bungkus kaldu sapi
  • 1 batang daun bawang
  • Minyak goreng (secukupnya)

Racikan:

  1. Campurkan 100 gram mie kuning, kornet sapi, telur, daun bawang dan kaldu sapi.
  2. Kemudian aduk rata 1 sdm tepung terigu dan air ke dalam wadah terpisah sebagai perekat.
  3. Setelah itu masukkan campuran mie ke tengah-tengah kulit lumpia (secukupnya).
  4. Lalu di lipat kotak dan rekatkan dengan perekat yang di buat sebelumnya.
  5. Terakhir goreng sampai martabaknya berubah warna kecoklatan.
BACA JUGA RESEP : AYAM LENGKUAS PADANG

* Catatan :

  1. Koreksi rasa terlebih dahulu sebelum menggoreng.
  2. Perhatikan dengan cermat saat peracikan bahan hingga isian.
  3. Hidangkan dengan saus tomat atau sambal (sesuai selera).
MARTABAK MIE ISI KORNET


Sebelum selesai membaca, yuk simak terlebih dahulu asal-usul martabak telur di Indonesia! Siapa yang tidak mengenal martabak yakni, makanan yang terbuat dari tepung adonan ini memang jadi favoritnya banyak orang. Tidak hanya itu saja, martabak juga jadi salah satu makanan yang bertahan dari zaman dahulu hingga saat ini, lho. Martabak telur pada awalnya merupakan makanan khas India bernama Moortaba yang pada tahun 1930 dibawa oleh Abdullah bin Hasan Almalibary dan Ahmad bin Kyai Abdul Karim ke Lebiaksu, Tegal dan kemudian dimodifikasi penggunaan bahan-bahannya. Saat itu lah Martabak tercipta dan ternyata menjadi sangat berbeda dengan Moortaba India. Pada awalnya martabak telur ini sangat populer di Tegal dan banyak dibawa oleh masyarakat sebagai bekal merantau ke beberapa kota di Pulau Jawa hingga akhirnya makanan ini tersebar luas ke seluruh kawasan di Indonesia.

Semoga bermanfaat Ma, selamat mencoba :)

Show Comments
Hide Comments
0 Comments for "MARTABAK MIE ISI KORNET"

Ad Placement

Back To Top