Ad Placement

CIPTAKAN MAKANAN YANG LEZATNYA SEMPURNA

MIE AYAM CABE IJO

MIE AYAM CABE IJO

Bahan:

  • 6 gr mie kuning

Isian:

  • 150 gr dada ayam (yang tanpa tulang dan dipotong dadu 2 cm)
  • 8 gr kaldu ayam
  • 8 sdm sambal ijo (siap santap)
  • 5 sdm minyak
  • 3 sdm minyak (untuk menumis)
  • 2 siung bawang putih (yang sudah di cincang)

Racikan:

  1. Pertama buat dulu minyak bawang, dengan cara panaskan 5 sendok makan minyak, bersama bawang putih (yang sudah di cincang) di atas api kecil hingga bawang putih kecokelatan. Kemudian angkat dan sisihkan.
  2. Setelah itu, panaskan juga 3 sendok makan minyak di dalam wajan di atas api sedang. Lalu masukan 150 gram ayam dan sambal ijo, kemudian di tumis hingga matang.
  3. Rebus mie ke dalam air yang  mendidih, sampai mie matang. Jika di rasa cukup, kemudian angkat.
  4. Di dalam masing-masing mangkuk saji, masukan 1 sdm minyak bawang dan 1/4 sendok teh kaldu ayam.
  5. Tambahkan mie dan aduk mie tersebut sampai rata, selanjutnya berikan ayam tumis di atas mienya.
BACA JUGA RESEP : MARTABAK ISI UDANG DAN TAHU

* Catatan :

  1. Koreksi rasa terlebih dahulu sebelum dihidangkan.
  2. Perhatikan dengan cermat, ketika proses peracikan agar hasilnya maksimal.
  3. Biar tambah nikmat, sajikan mie ayam di atas bersama tomat dan kulit pangsit goreng untuk santap mie ayam.
MIE AYAM CABE IJO

Sebelum selesai membaca, yuk simak terlebih dahulu asal-usul mie ayam di Indonesia! Mie ayam ini awalnya adalah bakmi, hidangan mie khas Tiongkok Selatan khususnya daerah Fujian dan Guandong. Hidangan ini mulai masuk ke Indonesia karena banyaknya masyarakat asal China yang merantau dan menetap di Indonesia. Di negara asalnya, daging yang digunakan untuk toping bakmi ini adalah daging babi, sesuai dengan namanya yang berarti “mie babi”. Namun, saat hidangan ini mulai diperkenalkan di Indonesia, daging yang digunakan akhirnya diganti dengan daging ayam yang disemur kecap. Agar masakan tersebut dapat diterima dengan baik di sini, maka daging yang digunakan tentu saja harus diganti dengan daging ayam yang bisa dikonsumsi oleh semua orang.

Semoga bermanfaat Ma, selamat mencoba :)

Show Comments
Hide Comments
0 Comments for "MIE AYAM CABE IJO"

Ad Placement

Back To Top